Pengasuh Hadiri Peringatan Haul Eyang Nur Muhammad

0
4066

Baturetno: Ribuan warga Nahdliyin Wonogiri dan sekitarnya menyatu dalam acara Pengajian Akbar memperingati Haul Eyang Nur Muhammad di Lapangan Desa Balepanjang Baturetno Wonogiri Jawa Tengah. Rabu malam ( 20/05).

Acara tersebut dihadiri oleh para kyai diantaranya Simbah KH.Umar Tumbu, KH.Hammad Al Alim, KH.Luqman Harits, Gus Muad Harits, KH.Abdul Aziz, Bupati Wonogiri Danar Rahmanto dan beberapa tamu lainya.

Rangkaian pengajian diawali dengan Istighosah yang dipimpin oleh Khodim Halqoh Mujahadah wal istighosah Padang Rembulan KH.Hammad Alim. Dengan khusyu, ribuan hadirin membaca istighosah dan doa dalam rangka mendekatkan diri kepada Allah SWT.

Selanjutnya, hadirin mendengarkan ceramah yang disampaikan oleh Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Prof.DR.KH.Said Aqil Siradj.MA.

Dalam ceramahnya Kang said, sapaan akrab kyai said menjelaskan, umat islam dalam memahami ilmu pengetahuan, khususnya agama, tidak hanya bersumber dari al-Quran dan hadits seperti yang digembar-gemborkan oleh beberapa kelompok dengan slogan “kembali kepada al-Qur’an dan hadits”.

” Mustahil dapat memahami Islam hanya dengan Quran-Hadits. Diperlukan ijma’ dan qiyas untuk menjelaskan makna yang terkandung di dalamnya karena dalam al-Qur’an dan hadits ada hal-hal yang perlu untuk ditafsirkan,” terangnya.

Lebih lanjut, beliau mengajak kepada warga nahdliyin untuk membina generasi penerus agar tidak lemah di segala lini kehidupan, terutama bidang agama. Menurutnya, agama Islam harus kuat.

Peringatan Haul Eyang Nur Muhammad diselenggarakan oleh Jamaah Istighosah/ Mujahadah Ahad Kliwon Balepanjang Baturetno Wonogiri. Haul ini dalam rangka mendoakan salah satu ulama setempat yang konon menurut riwayat merupakan salah satu guru dari Alm.KH.Dimyathi Abdulloh Tremas.

2015-05-21-14-17-05_deco