Pendaftaran Santri Baru Dibuka 10 Syawwal, Ini Tata Caranya

0
3328

Tremas – Hiruk pikuk perayaan hari raya idul Fitri 1437 H akan segera berakhir, Pondok Tremas Pacitan melalui seksi pendaftaran bersiap menyambut kedatangan santri baru dari seluruh nusantara. Penerimaan santri baru Madrasah Salafiyah resmi dibuka mulai tanggal 10 syawwal.

“Pendaftaran santri baru akan dibuka mulai 10 syawwal,” demikian kata Seksi pendaftaran santri baru Madrasah Salafiyah Pondok Tremas Pacitan, Ustadz Muhammad Dzul Fadli, Senin (11/7) malam.

Pendaftaran santri baru, katanya, dapat dilakukan di kantor sekretariat Pondok Tremas Pacitan, dengan cara membawa berkas pendaftaran dan mengisi formulir yang telah disediakan oleh seksi pendaftaran.

“Wali santri baru membawa dan menyerahkan fhotocopy Ijazah terakhir putera-puterinya yang telah dilegalisir, SKHU, NISN (nomor induk siswa nasional), akta kelahiran, KK (kartu keluarga), photo hitam putih ukuran 3X4, dan KTP kedua orang tua, masing-masing sebanyak 2 lembar,” jelasnya.

Dia menambahkan, pendaftaran santri baru dibuka setiap hari dengan waktu yang telah ditentukan, yakni pagi hari mulai pukul 08.00 hingga pukul 12.00 dan malam hari mulai pukul 20.00 hingga pukul 21.00.

Selanjutnya, orang tua atau wali membayar admininistrasi pendaftaran dengan besaran yang berbeda-beda sesuai dengan jenis madrasah yang ingin dipilihnya.

“Pendaftaran pada Madrasah Sobahi Putra ( Mukim di asrama ) sebesar Rp. 757.000, Madrasah Sobahi Putra ( Non Asrama ) sebesar Rp. 621.000, Madrasah Masa’i Putra sebesar Rp. 561.000, Madrasah Masa’i Putri (Mukim di Asrama) sebesar Rp. 757.000, dan Madrasah Masa’i Putri (Non Asrama) sebesar Rp. 613.000,” urainya.

Setelah selesai melakukan pendaftaran, imbuhnya, orang tua atau wali kemudian menyerahkan bimbingan putera-puterinya kepada Pimpinan Pesantren dan Ketua Majlis Ma’arif Pondok Tremas Pacitan.

Silahkan unduh tata cara pendaftaran dan rincian biaya pendaftaran disini