Lomba Dzibaiyyah wal Khitobiyah Dorong Semangat Dakwah Santri

0
1171
Santri Putri tampil dalam perlombaan Dzibaiyyah

Tremas-Pondok Tremas Pacitan menggelar lomba Dzibaiyyah Wal Khitobiyyah yang ke-5. Kegiatan digelar di komplek asrama putri, Kamis malam (13/01/2022).

Dzibaiyyah wal Khitobiyyah merupakan salah satu organisasi madrasah atau OSMA yang dijadikan sebagai wadah pengembangan bakat santri. Kegiatan rutinan yang diadakan setiap 2 bulan sekali ini diikuti oleh seluruh santri putri.

Adanya kegiatan ini dapat menunjukkan rasa cinta para santri terhadap Nabi Muhammad SAW. Selain majelis sholawat, tentunya kegiatan ini sangat berdampak positif bagi santri putri khususnya peserta lomba, karena melatih mental dan kepercayaan diri serta mengembangkan bakat santri khususnya di bidang seni duror (rebana).

Ketua pelaksana Dziba’ Iyah wal Khitobiyah, A’yunin Nadiroh menyampaikan bahwa kegiatan ini meliputi dua perlombaan, yaitu lomba Dzibaiyyah dan lomba Khitobiyyah. Setiap asrama mengirimkan delegasi 15 anggotanya untuk menjadi peserta dzibaiyyah dan 1 peserta untuk lomba Khitobiyyah. Lomba ini dipanitiai oleh kelas 1 Aliyah ini diikuti oleh seluruh santri putri dengan menggunakan seragam sesuai tingkatan masing-masing.

“Harapan diadakannya kegiatan ini, untuk mengembangkan bakat serta menumbuhkan rasa percaya diri santri khususnya melatih panitia menjadi pribadi yang bertanggung jawab dan tim yang solid,” tuturnya.

Sementara pembina putri, Ustadzah Titik Diana Sari menjelaskan tentang beberapa keutamaan salawat kepada Nabi. Ia mengatakan shalawat adalah sarana untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT.

“Shalawat dari Allah itu berarti pemberian atau rahmat. Shalawat dari malaikat berarti istighfar atau memohonkan ampun. Shalawat dari manusia adalah mendekat diri kepada Allah atau ibadah,” jelasnya

Pemenang kegiatan lomba Dzibaiyyah wal Khitobiyyah ini akan diumumkan pada akhir acara. Sekaligus pengumuman kejuaraan umum karena acara kali ini merupakan puncak acara Dzibaiyyah wal Khitobiyyah selama setahun.

Penulis: Azza Aadila
Redaktur: Intan Akmala Rizqi