Jakarta– Menyusul kegiatan Haul Masyayikh yang diadakan para alumni di daerah lain, Ikatan Alumni Pondok Tremas ( IAPT) Wilayah DKI Jakarta dan Banten menggelar Peringatan Haul Alm KH Muhammad Dimyathi ( Simbah Guru ) dan Silaturahim Alumni.
Acara dihelat di Yayasan Al Ahyar Amanah Kramat Jati Jakarta Timur, Ahad (15/11) kemarin. Kegiatan yang baru pertama kalinya digelar ini berlangsung khidmat dan penuh suasana kekeluargaan.
Ihsan Budi, kontributor pondoktremas.com di jakarta melaporkan, acara dihadiri oleh pengasuh Pondok Tremas KH Luqman Harits beserta keluarga. Ratusan Alumni dari berbagai periode turut mensukseskan acara ini. mereka merupakan para alumni yang bermukim di wilayah Jabodetabek dan banten. tampak pula perwakilan pengurus IAPT Pekalongan dan IAPT Purwodadi.
Dalam sambutannya, KH Luqman Harits menekankan peran penting santri dan alumni dalam berkiprah di tengah masyarakat untuk memperkuat ajaran ahulussunnah wal jama’ah, diantaranya melalui jamiyyah Nahdaltul Ulama.
Disampaikannya, bahwa peran alumni tremas sangat dinanti oleh masyarakat, terutama dalam rangka turut menjaga keutuhan NKRI. Terlebih Pemerintah telah mengakui peran perjuangan para santri dengan ditetapkanya tanggal 22 Oktober sebagai Hari Santri Nasional yang merupakan wujud penghargaan kepada perjuangan ulama.
Kiai Luqman melalui Gerakan Nasional Ayo Mondok mendorong kepada para alumni untuk selalu menjaga sanad keilmuan yang diperolehnya dengan cara memasukkan putra-putrinya untuk belajar di pesantren.” Minimal satu dari putra-putrinya untuk dikirim ke pesantren, agar sanad keilmuan kita tidak putus” Demikian kata Katib Syuriah PBNU itu.
Senada dengan Kiai Lukman, KH Manarul Hidayat yang hadir memberikan ceramah menyampaikan bahwa dengan adanya Gerakan Nasional Ayo Mondok dapat dijadikan wadah dalam menanggulangi faham radikalisme seperti Wahabi dan ISIS yang membahayakan keutuhan NKRI yang telah terbangun sejak zaman wali songo itu.
” Melalui organisasi ikatan alumni pesantren di seluruh indonesia, mari kita perkuat NKRI dan dakwah Ahlussunnah Wal Jamaah An Nahdliyah ” Demikian ajak Kiai Manarul Hidayat.
Kegiatan Haul Masyayikh dan silaturahim alumni DKI Jakarta rencananya akan digelar tiap tahun sekali. Acara ini merupakan salah satu wujud meneladani kiprah para kiai dalam mendidik para santrinya.