Tremas Terima Peralatan dan Fasilitasi Pengembangan Kerajinan Batu Akik

0
1189

Tremas – Pondok Tremas Pacitan melalui Lembaga Vokasional menerima bantuan peralatan kerajinan batu mulia dan Program Fasilitasi Pengembangan Industri Kecil Menengah dari Kementerian Perindustrian RI. Serah terima bantuan dilakukan pada Jumat sore (20/11).

Hadir pada acara serah terima, Pengasuh Pondok Tremas KH Luqman Harits, KH Muhammad Habib, KH Abdillah Nawawi, Sekretaris Dirjen Industri Kecil Menengah IKM dan Supomo Kepala Dinas Koperindag Kabupaten Pacitan.

Bantuan yang diterima oleh Pondok Tremas berupa Mesin potong batu akik sebanyak 4 unit, mesin gerinda 4 unit, mesin poles diamond 1 unit, mesin cutting 1 unit, mesin crome 1 set, bor duduk 1 set dan mesin gerinda tangan 4 set.

Bantuan tersebut semakin melengkapi peralatan kerajinan batu mulia yang telah dimiliki oleh Lembaga Vokasional.

KH Luqman Harits selaku pengasuh menyampaikan ungkapan terima kasih kepada Kementerian Perindustrian RI yang telah memberikan peralatan dan program fasilitasi pengembangan kerajinan batu mulia bagi 20 santri Pondok Tremas.” Jazakumullah Ahsanal Jaza”

Kiai Luqman sangat berharap, bantuan tidak hanya berhenti pada satu program pelatihan saja, namun dapat berlanjut pada program pengembangan kerajinan lainya yang akan berdampak pada peningkatan kreatifitas dan produktifitas batu mulia.

Sementara Dodi Widodo mewakili Sekretaris Dirjen IKM memaparkan program fasilitasi ini bertujuan meningkatkan kapasitas produksi, teknologi, daya saing, dan efisiensi. Agar Industri Kecil Menengah di lingkungan lembaga keagamaan dapat tumbuh mandiri, berkembang, dan memiliki daya saing global.

Kementerian Perindustrian, lanjutnya, sangat selektif memilih lembaga keagamaan yang berhak menerima fasilitasi ini. ” Tahun ini, Pesantren Tremas kami anggap layak menerimanya” pungkasnya